
Lahat, DETEKSINEWS.ID – Suasana malam di Kota berjuluk Bumi Seganti Setungguan (Lahat) Provinsi Sumatera Selatan, tepatnya di sekeliling Taman Kota Lahat Kelurahan Pasar Lama Kecamatan Lahat tak pernah sepi dari geliat kuliner yang disajikan.
Salah satu jajanan yang tak lekang oleh waktu dan tetap menjadi favorit lintas generasi adalah Nasi Uduk dan Gorengan Jadul yang dimakan dengan cara di cocol dengan sambel pedes manisnya yang menjadi ciri has.
Rasanya yang beragam, harga yang terjangkau, serta mudah ditemui di sudut kota Lahat, yaitu Kedai Ibu Encep
salah satu tempat yang paling ramai dikunjungi setiap malam, antrean pembeli tampak mengular hingga larut malam, menandakan betapa digemarinya kuliner satu ini.
“Sering makan disini karena harga dan rasanya tetap sama dari dulu. Ini makanan yang buat saya nostalgia pas jaman Sekolah,” ujar Evi kepada Deteksinews, Rabu malam (09/07).
Tak hanya menyajikan Nasi Uduk dan gorengan jadul saja, Kedai ini juga menawarkan menu lain seperti Minuman penghangat badan Bandrek, Kopi, Teh, Susu dan lainya.
“Biasanya makan disini sama keluarga, atau juga dibungkus, tapi lebih enak makan disini langsung sekaligus menikmati suasana malam,” tutupnya.(Ganda Coy)