Gagasan Inovasi Mahasiswa KKN Unipo Berkolaborasi Dengan Pemdes Mootilango

Gagasan Inovasi Mahasiswa KKN Unipo Berkolaborasi Dengan Pemdes Mootilango

27 views
0

POHUWATO, deteksinews.id – Bentuk kolaborasi bersama Desa Motilango, Kecamatan Duhiadaa. Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Pohuwato memberikan gagasan inovasi produktif dalam manajemen kesejahteraan pembangunan desa.

Hal itu terlihat saat rapat bersama aparat desa Mootilango yang di pimpin langsung Camat Duhiadaa Ali Mbuinga, dan di hadiri langsung mahasiswa KKN Unipo, bertempat di aula kantor Desa Mootilango, Selasa (28/02/2023).

Saat rapat tersebut Koordinator desa (Kordes) Noldi Musa menyampaikan, bahwa keberadaan mereka di desa itu merupakan buktinyata bahwa peran mahasiswa dalam hal memberikan sumbangsi pikiran terhadap pembangunan desa nampak dan jelas.

“Sehingga kami saat di tanyakan program kerja kami di desa ini, kami mengatakan bahwa program unggulan kami yang paling relevan ialah terfokus pada pembangunan batas dusun yang kami lihat saat ini sudah tidak terlihat lagi,”ungkap Noldi dalam rapat bersama aparat desa.

Noldi menjelaskan, bahwa selain program pembangunan batas dusun di desa motilango, Mahasiswa KKN Unipo memfokuskan program pada perekonomian masayarakat desa motilango pada umumnya.

“Ya, banyak program unggulan dan gagasan pikiran yang ingin kami tuangkan, namun berhubung kami juga ada program tambahan dari kampus jadi kami inginkan bentuk kolaborasi ini, sama-sama bersama bekerja sama dengan aparat desa dan karang taruna yang ada di desa ini,”tutur Noldi.

Sementara itu Camat Duhiadaa Ali Mbuinga menambahkan, bahwa kerja sama dan kekompakan yang akan di bentuk oleh Mahasiswa KKN bersama aparat desa dan pemuda yang ada di Desa Motilango sangat di harapkan dapat meningkatkan daya fikir yang inovatif serta menggerakan semangat dalam bekerja.

“Saya berharap, eksistensi mahasiswa KKN yang ada saat ini dapat berkolaborasi dengan aparat desa yang ada di desa motilango ini,”harap Camat Duhiadaa.

Your email address will not be published. Required fields are marked *