Disinyalir Buat Onar, Masyarakat Desa Dulomo Adukan Warga Desa  Iloheluma serta  Dudepo Ke Polsek Patilanggio

Disinyalir Buat Onar, Masyarakat Desa Dulomo Adukan Warga Desa Iloheluma serta Dudepo Ke Polsek Patilanggio

170 views
2

Yusran Halidu : ” Kamipun adukan oknum polisi yang bersama kedua warga tersebut”

POHUWATO, deteksinews.id – Masyarakat Desa Dulomo Kecamatan Patilanggio Kabupaten Pohuwato adukan warga Desa Iloheluma dan Dudepo ke Polsek Patilanggio.

Pasalnya kedua warga tersebut disinyalir membuat onar dirumah salah satu warga Dusun Lupita, Desa Dulomo Kecamatan Patilanggio.

Mirisnya, justeru pada lokasi tersebut ada dua oknum anggota Polres Pohuwato Polsek Patilanggio.

” Kamipun adukan oknum polisi yang bersama kedua warga tersebut” terang Yusran Halidu.

Hal ini seperti yang diungkapkan Yusran Halidu tokoh pemuda Desa Dulomo, Senin malam (19/6) di warkop 5000 Marisa.

Yusran mengawali perbincangan tersebut berawal dari rumah keluarga Aminah Ome yang notabene kerabatnya.

Yusran menjelaskan, berawal dari jam 23.00 WITA, warga desa Iloheluma berinisial Rim alias RM warga Iloheluma serta Man warga Dudepo.

Mereka ini kata Yusran, mendatangi rumah tersebut dan pemiliknya saat itu tidak berada ditempat.

Kemudian mereka duduk sambil ngobrol, selanjutnya pemilik rumah terang Yusran, tiba di tempat dan mereka minta izin untuk berhibur sambil minum.

Namun pemilik rumah urai Yusran, enggan memberikan izin karena posisi sudah mendekati tengah malam.

Tiba tiba salah seorang dari mereka (warga) urai Yusran, menelpon temannya masyarakat biasa dan
meminta agar membawa sound dari Mapolsek Patilanggio,.

Saat jam 23.30 WITA kedua warga dan dua oknum polisi tersebut mulai berhibur sambil karaokean.

Saat itulah tetangga sekitaran rumah tersebut, terang Yusran, terbangun dan menegur mereka yang sementara menghibur.

Kedua warga desa tetangga tersebut merasa tersinggung dengan teguran tersebut.

Terjadilah adu mulut, kata Yusran, hingga warga dari desa lain ini masuk ke dalam rumah dan hampir memukul pemilik rumah.

“Yang menegur itu kasian ibu muda dan sementara hamil 5 bulan.” Urai Yusran Halidu.

Melihat kejadian tersebut, 2 oknum polisi ini kata Yusran justru tidak respon dan langsung meninggalkan lokasi kejadian.

“Sound milik Polsek Patilanggio tersebut tertinggal di rumah tempat mereka saat menghibur.” Terang Yusran.

Kontan warga sekitar kejadian tersebut keberatan dan Hari ini Senin (19/6) ungkap Yusran, pihaknya mewakili masyarakat mengadukan kejadian tersebut ke Polsek Patilanggio.

Menurut Yusran, bila tidak ada tindak lanjut dari aduan tersebut, maka mereka akan mengadukan hal tersebut ke Kapolres Pohuwato.

Karena diduga melibatkan oknum Polisi, Maka awak media ini menghubungi Kapolres Pohuwato melalui Kanit Propam AKP Buraerah.

Saat di konfirmasi awak media ini, Senin malam (19/6) AKP Buraerah mengakui belum mengetahui kejadian tersebut.

“Saya baru mengetahuinya dari ibu wartawati.” Terang Perwira pertama ini seraya menambahkan pihaknya akan menghubungi dan menanyakan langsung ke Kapolsek Patilanggio.

D002/PJS

Your email address will not be published. Required fields are marked *