Muzamil Hasan
POHUWATO, (deteksinews.id) – Terkait aduan masyarakat terhadap dugaan penyalahgunaan wewenang, hari ini Kades Karya Baru Kecamatan Dengilo Kabupaten Pohuwato, akan dimintai keterangan.
Hal ini disampaikan Inspektur pemeriksa wilayah Paguat dan Dengilo, Eral Mohon ketika dikonfirmasi pekan kemarin.
“Ya, hari ini kades Karya Baru Kecamatan Dengilo, akan kami mintai keterangan.” Terang Eral.
Disinggung materi pemeriksaan, Eral belum memberikan keterangan lanjut.
Namun Eral menambahkan bila warga yang adukn kadesnya, telah di lakukan pemeriksaan dan telah diambil keterangan.
“Pengadu kami sudah periksa dan ambil keterangan.” Ungkap mantan Sekretaris Dinas PU Kabupaten Pohuwato tersebut.
Sebelumnya terindikasi menyalahgunakan wewenang warga Desa Karya Baru Sadrin Kone adukan kadesnya ke Inspektorat Kabupaten Pohuwato.
Sadrin didampingi adiknya Harun Kone, Rabu (23/2) kepada deteksinews.id mengakui aduannya tersebut.
Usai mengadukan ke Inspektorat, Sadrun didampingi adiknya langsung menyerahkan tembusan suratnya ke Bupati Pohuwato, dan langsung diterima staf kesekretariatan Bupati.
Selanjutnya keduanya menyerahkan tembusan surat aduannya ke Polres Pohuwato dan diterima oleh piket jaga.
(D001)