Boyke Poebaya Abidin Tekankan Karyawan PGP  Jangan Merasa Eksklusif.

Boyke Poebaya Abidin Tekankan Karyawan PGP Jangan Merasa Eksklusif.

172 views
0

POHUWATO GORONTALO, deteksinews.id – Direktur utama PT PETS dan PT GSM, Boyke Poebaya Abidin mengimbau karyawan yang bekerja dalam proyek pertambangan emas Pani atau Pani Gold Project untuk tidak merasa eksklusif.

Menurutnya, proyek pertambangan yang dilaksanakan oleh perusahaan akan berhasil jika ada kerja sama dan karyawan mampu berpikir dengan kondisi sekitar.

Hal itu ia tekankannya dalam momentum Hari Ulang Tahun ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia.

Di luar sana banyak masyarakat. Ingat kata Boyke, mereka adalah keluarga kita, dan jangan sekali-kali merasa menjadi manusia eksklusif.

“Keberhasilan tambang adalah karena kerja bersama. Karenanya kita wajib untuk selalu memikirkan kondisi sekitar kita. Ini adalah wujud komitmen kita mengisi kemerdekaan,” ujar Boyke saat memimpin upacara peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 di Pioneer Camp, Desa Hulawa, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato, Kamis, 17 Agustus 2023.

Sementara itu External Affairs Manager Pani Gold Project Mahesha Lugiana mengatakan, bahwa PGP akan selalu melakukan proyek pertambangan dengan baik dan terus berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Pani Gold Project akan selalu melaksanakan praktek pertambangan yang baik [good mining practice] serta standar pengelolaan lingkung yang tinggi dan komitmen dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Mahesha.

Dalam momentum Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, perusahaan pertambangan emas Pani Gold Project tidak hanya melaksanakan upacara namun menggelar banyak kegiatan

Diantaranya kata Mahesha, PGP Idol, Fun Futsal, Tenis meja, Badminton, Catur, Mobile Lagends, Vidio Senam, Yel-yel PGP, Tarik Tambang, Lari kelereng, Makan kerupuk, Goyang balon, Paku & botol, serta foto kebudayaan dan pariwisata Gorontalo.

“Semua kegiatan tersebut telah dilaksanakan sejak 25 Juli sampai 17 Agustus 2023.” Pungkasnya. adv-pgp/D002

Your email address will not be published. Required fields are marked *