Rekomendasi BBM Nelayan Bersubsidi Di SPBU Marisa Di Duga Di Salah Gunakan

Rekomendasi BBM Nelayan Bersubsidi Di SPBU Marisa Di Duga Di Salah Gunakan

263 views
0

Vanda Waraga

POHUWATO, deteksinews.id – Kembali rekomendasi nelayan untuk pelayanan BBM bersubsidi jenis solar di SPBU Marisa di sinyalir di salahgunakan.

Pasalnya, pemilik rekomendasi BBM bersubsidi untuk nelayan ini, bukan dipergunakan untuk kebutuhan melaut, namun di duga di jual ke sejumlah pengumpul dan selanjutnya ke pelaku usaha pertambangan.

Hal ini terungkap dari pengakuan warga saat awak media ini melakukan investigasi dilapangan.

Menurut pengakuan Ono Bumulo, Sabtu malam (21/10/23)  sebelumnya rekomendasi milik Aba Der ini di pegang olehnya, hingga mendapatkan BBM bersubsidi hasil rekomendasi.

“Dan itu di minta dijual ke sejumlah pengumpul hingga kearea pertambangan.” Terang Ono.

Namun setelah yang bersangkutan tau tata cara bermain BBM bersubsidi dan menjualnya secara bebas, maka selanjutnya rekomendasi tersebut mulai dipegangnya.

Hal yang sama juga diakui pelaku usaha BBM di SPBU Marisa yang sempat membeli solar milik yang bersangkutan.

Pantauan awak media , rekomendasi BBM bersubsidi jenis solar untuk nelayan milik Aba Der harusnya hanya mendapatkan jatah 8 gelong, namun kenyataan dilapangan malah mendapatkan jatah lebih.

Apalagi rekomendasinya hanya untuk keperluan BBM untuk Bagan, namun dari 8 gelong jatah, malah surat sakti ini bisa mendapatkan hingga 17 gelong.

Dinas Perikanan Pohuwato ketika di konfirmasi akan meninjau kembali rekomendasi milik nelayan yang di duga di salah gunakan.

D002

Your email address will not be published. Required fields are marked *