Kunker Ke Pohuwato, Pangdam XIII/Merdeka Disambut Bupati Saipul Mbuinga

Kunker Ke Pohuwato, Pangdam XIII/Merdeka Disambut Bupati Saipul Mbuinga

15 views
0

DETEKSINEWS.ID, Pohuwato – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, menyambut kunjungan kerja (Kunker) Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII/Merdeka, Mayjen TNI Mirza Agus, S.I.P, di Kabupaten Pohuwato, khususnya di Desa Motolohu, Kecamatan Randangan, Jumat (23/01/2026).

Kunjungan kerja tersebut merupakan rangkaian peninjauan lokasi percetakan sawah di Desa Motolohu sebagai bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan nasional. Pangdam XIII/Merdeka hadir didampingi Danrem 133/Nani Wartabone, Brigjen TNI Hardo Sihotang.

Bupati Saipul A. Mbuinga menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Pangdam XIII/Merdeka beserta rombongan atas kunjungan kerja di Kabupaten Pohuwato dalam rangka peninjauan lokasi serta penanaman perdana cetak sawah di Desa Motolohu Kecamatan Randangan.

“Cetak sawah di Pohuwato, khususnya di Kecamatan Randangan, terus dilakukan seiring dengan berfungsinya Bendung Randangan. Kami terus melakukan penanaman dan percetakan sawah untuk mendukung program swasembada pangan yang menjadi program pemerintah pusat,” jelas Bupati Saipul.

Sementara itu, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Mirza Agus menjelaskan bahwa peninjauan tersebut dilakukan untuk melihat secara langsung progres dan pelaksanaan percetakan sawah yang dikerjakan oleh Kodim 1313/Pohuwato.

Kunjungan ini juga bertujuan memastikan program berjalan sesuai rencana serta benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat.

Prkm- D002

Your email address will not be published. Required fields are marked *