Dua Warga Pohuwato Terbawa Arus Sungai Tahele, Satu Ditemukan  Meninggal, Cucunya  Dalam Pencarian 

Dua Warga Pohuwato Terbawa Arus Sungai Tahele, Satu Ditemukan  Meninggal, Cucunya  Dalam Pencarian 

84 views
0

Pers Siber Indonesia (PSI)

GORONTALO POHUWATO, deteksinews.id – Dua warga Desa Bukit Tingki, Kecamatan Popayato, Kabupaten Pohuwato, Gorontalo, Yunus Ismail (51) dan cucunya Ranfi Samidi (6), dilaporkan hilang di Sungai Tahele pada Selasa (18/06/2024).

Kejadian ini terjadi ketika Yunus Bersama cucunya melintasi sungai Popayato untuk memindahkan sapi bersama kedua cucunya.

Disaat menyeberang, air sungai tiba-tiba naik yang membuat Yunus Bersama kedua cucunya tenggelam.

Namun, dari kedua cucunya, hanya Yunus Ismail dan Napril Samindi (6) yang hilang dan dibawa arus.

Sementara kakaknya, Raflin Samidi (9) berhasil selamat dengan menyeberang ke pinggiran sungai.

Kepala BPBD Kabupaten Pohuwato, Abdul Muthalib Dunggio dalam keterangannya mengatakan, pihaknya bersama Basarnas Pohuwato langsung menuju lokasi untuk mencari kedua korban yang hilang terbawa arus.

BPBD dan Basarnas, kata Dunggio langsung menemukan salah satu dari dua korban yang hilang di Sungai Popayato, Yunus Ismail (52), Selasa (18/06/2024).

Jasad Yunus ditemukan sekitar tujuh kilometer dari lokasi hilangnya ia dan cucunya, Rampi Samindi (6).

Kepala BPBD Kabupaten Pohuwato, Abdul Muthalib Dunggio, langsung menyampaikan kabar penemuan ini dalam kunjungannya ke rumah duka.

“Jasad Yunus Ismail ditemukan dalam keadaan utuh, namun terdapat banyak goresan di sekujur tubuhnya. Yunus Ismail ditemukan masih di bantaran sungai Popayato, sedangkan cucunya, Rampi, belum ditemukan hingga saat ini,” jelasnya.

Abdul juga menjelaskan bahwa mayat Yunus ditemukan dalam semak-semak dan belum terbawa arus sampai laut Popayato.

“Beruntung ditemukan dalam semak-semak dan belum terbawa arus sampai laut Popayato. Sedangkan diperkirakan cucunya, Rampi, telah terbawa arus sampai ke laut Popayato karena tubuhnya yang kecil,” tutup Abdul.

PSI/D002

Your email address will not be published. Required fields are marked *